Ini Rahasia Mendapatkan Tiket Kereta Api Murah yang Efektif

Traveling459 views

Mendapatkan tiket pesawat yang murah cukup mudah tak seperti tiket kereta api murah yang selalu habis terjual menjelang high season. Lalu adakah cara untuk mendapatkan tiket dengan harga miring? Ada kok ini dia ulasannya.

Memesan Sejak Jauh Hari

Salah satu cara mendapatkan tiket kereta api dengan harga miring yakni memesan sejak jauh-jauh hari. Umumnya Anda bisa memesan tiket 4 bulan sebelum tanggal keberangkatan. Jadi, jika Anda hendak bepergian pada bulan Juli, Anda bisa memesan tiket sejak bulan Maret atau April.

Semakin cepat Anda memesan tiket, maka harganya akan lebih murah daripada memesan tiket mendekati hari keberangkatan. Memesan tiket kereta api onlinejauh hari sebelumnya juga masih menyediakan banyak kursi kosong. Anda pun lebih leluasa memilih lokasi kursi yang diinginkan.

Sering-sering Cek Situs PT. KAI

Tak ada salahnya sering membuka situs PT. KAI untuk mengecek adakah promo tiket kereta api terbaru atau informasi lainnya. Di situs resmi PT. KAI, Anda juga bisa mengecek berapa harga tiket terkini hingga jumlah kursi yang tersedia pada tanggal keberangkatan. Tak ada salahnya juga melakukan simulasi pembelian tiket hanya untuk mengetahui adakah jadwal keberangkatan kereta yang Anda inginkan di tanggal keberangkatan.

Membeli Tiket Promo di Minimarket

Cara lainnya untuk mendapatkan tiket kereta api murah yakni dengan membeli tiket promo di minimarket rekanan PT. KAI. Anda bisa mencari informasi mengenai ketersediaan tiket promo di Alfamart, Indomaret, Alfamidi dan minimarket lainnya. Cobalah untuk bertanya mengenai ketersediaan tiket subclass X untuk kelas eksekutif atau subclass Y untuk kelas bisnis dan Z untuk kelas ekonomi. Jika Anda menemukan tiket dengan kode subclass yang sesuai dengan keinginan atau salah satu dari kode subclass tadi, maka tiket promo berhasil Anda dapatkan.

Menanyakan Informasi Tiket Promo

Cara paling konvensional untuk mendapatkan tiket kereta api murah yakni dengan menanyakan promo tiket kereta api langsung di loket stasiun. Tanyakan mengenai harga tiket termurah di sekitar jadwal keberangkatan Anda. Cari informasi juga mengenai promo yang diadakan oleh PT. KAI. Siapa tahu Anda mendapatkan informasi terbaru mengenai harga promo maupun informasi lainnya.

Membeli Tiket di Situs Booking Online

Untuk memperbesar peluang mendapatkan harga promo, tak ada salahnya membeli tiket kereta api online di situs booking online. Situs booking online ini biasanya menawarkan promo tiket kereta api yang menarik. Bahkan tak sedikit pula situs yang menawarkan harga tiket promo untuk bus dan pesawat. Jadi, manfaatkan situs-situs ini untuk mendapatkan harga tiket yang lebih murah.

Untuk memastikan Anda bisa mendapatkan tiket kereta api murah, jangan hanya mengandalkan satu situs booking online. Bukalah beberapa situs booking online dan bandingkan harganya. Biasanya masing-masing situs memiliki program promo tersendiri sehingga Anda lebih leluasa memilih promo yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Tak Ada Salahnya Memilih Kelas Ekonomi

Bila memang memiliki dana terbatas untuk perjalanan, tak ada salahnya memilih kelas ekonomi. Harga tiket kelas ekonomi adalah yang paling murah. Meski begitu, kelas ekonomi kini tak lagi sumpek dan panas. Kini, kelas ekonomi terasa lebih lapang karena setiap penumpang mendapatkan tempat duduk serta sudah dilengkapi dengan AC dan stop kontak. Jadi, kelas ekonomi pun sudah cukup nyaman untuk perjalanan jauh.

Bila Anda ingin menikmati perjalanan yang lebih nyaman menggunakan kereta eksekutif, cobalah untuk membeli tiket yang dekat dengan pintu keluar. Tiket kursi di dekat pintu keluar biasanya dijual dengan harga promo demikian pula dengan gerbong eksekutif yang jauh dari gerbong makan. Selain itu, jauhilah membeli tiket di akhir pekan karena biasanya kereta akan penuh dan yang tersisa hanya kursi di dekat gerbong makan yang mahal.

Membeli Tiket di Agen Perjalanan Offline

Tak hanya situs booking online yang menawarkan promo tiket kereta api. Agen perjalanan dan travel juga sering menawarkan tiket dengan harga miring. Sayangnya, promo seperti ini cukup jarang sehingga Anda harus benar-benar bersabar ketika menanyakan informasi ini di agen. Jika Anda memiliki teman yang bekerja di agen perjalanan dan travel, tak ada salahnya juga meminta bantuan teman Anda untuk mencarikan informasi mengenai tiket kereta api murah.

Membeli Jalur Sambungan

Bila tak sempat mendapatkan tiket kereta api online, cobalah membeli tiket untuk sambungan. Sebagai contoh, jika Anda tak kebagian tiket dari Yogyakarta menuju Madiun, Anda bisa mencoba tiket sambungan ke Madiun dari Solo. Jadi, mengambil keberangkatan dari Yogyakarta ke Solo kemudian dilanjutkan dari Solo ke Madiun. Opsi ini bisa menjadi alternatif yang terbaik karena terkadang harganya lebih murah daripada membeli tiket langsungan dari Yogyakarta menuju Madiun.

Ikut Program Mudik Gratis

Biasanya Anda akan kehabisan tiket menjelang hari raya Lebaran atau ketika membeli tiket untuk mudik. Bila tak kebagian, cobalah mengikuti program mudik gratis yang ditawarkan oleh Departemen Perhubungan atau perusahaan lainnya. Biasanya calon penumpang yang mendapatkan tawaran mudi gratis adalah yang menggunakan motor untuk mudik. Untuk peserta mudik gratis umumnya sebanyak 3 orang dengan 2 orang dewasa dan 1 anak.

Manfaatkan Travel Fair

Akhir-akhir ini banyak diadakan pameran travel fair. Cobalah untuk mengunjungi pameran ini demi mencari informasi mengenai tiket kereta api murah. Siapa tau ada promo tiket kereta api selain promo tiket pesawat terbang. Bahkan, jika Anda beruntung, Anda bisa mendapatkan harga tiket separuh harga normal. Menarik bukan?

Berlangganan Newsletter

Berlangganan newsletter tak selalu menyebalkan. Terkadang Anda bisa mendapatkan manfaat salah satunya yakni mendapatkan informasi mengenai tiket kereta api murah atau promo lainnya. Biasanya informasi promo yang dicantumkan di newsletter berupa informasi tiket kereta api murah Lebaran, tahun baru dan tiket murah ke destinasi populer. Manfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin untuk mendapatkan tiket murah ke kota yang Anda tuju.

Hal yang Perlu Diperhatikan Ketika Membeli Tiket Kereta Api Online

Selain mencari informasi mengenai harga tiket yang murah, Anda juga perlu memperhatikan mengenai pembayaran tiket. PT. KAI biasanya memberikan batas waktu sekitar 3 jam setelah pemesanan bagi para calon penumpang untuk melunasi pembayarannya. Kelalaian dalam pembayaran ini bisa menyebabkan kegagalan reservasi.

Ketika tak kebagian tiket yang dikehendaki, tak ada salahnya untuk menunggu tiket hangus yang disebabkan oleh kelalaian seperti ini. Tiket yang hangus biasanya akan dijual kembali ke publik. Bila tak berhasil di percobaan pertama, tunggu lagi hingga 3 jam setelah peluncuran tiket pertama oleh PT. KAI.

Bayarlah tiket kereta api online yang telah Anda pesan menggunakan metode pembayaran yang mudah. Hal ini diperlukan demi mempercepat proses transaksi dan mengamankan pesanan Anda. Anda bisa membayar tiket ini melalui transfer ATM, kartu kredit, e-banking, mobile banking atau dompet online.

Comment